KODIM
0722/KUDUS (5/3),-Dalam rangka mensukseskan program swasembada pangan
yang di canangkan oleh Pemerintah Pusat terutama swasembada padi, jagung
dan kedelai, Kodim Kudus dalam hal ini seluruh babinsa jajaran Kodim
0722/Kudus berperan aktif dan turut ambil bagian dalam mensukseskan
swasembada pangan dengan cara secara proaktif bergabung di
kelompok-kelompok tani yang ada di wilayah binaannya masing-masing.
Hal
itu terlihat dari keseriusan dan semangat para babinsa Kodim Kudus
dalam menjalankan perintah demi terciptanya ketahanan pangan. Semua
terbukti dengan keikhlasan para babinsa turun ke sawah membantu
kesulitan para petani penggarap dalam masa tanam kedua di tahun 2015 ini
di lahan pertanian Desa Undaan tengah Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus
pada Jum’at (6/3).
Para
Babinsa membantu para petani dengan memberikan contoh dan cara
penerapan sistem tanam yang benar dan baik melalui pengaturan jarak
tanam yang dikenal dengan sistem tanam jajar legowo. Karena dalam hal
sistem tanam masih banyak petani yang bertanam tanpa jarak tanam yang
beraturan. Padahal dengan pengaturan jarak tanam yang tepat dan teknik
yang benar dalam hal ini adalah sistem tanam jajar legowo maka akan
diperoleh efisiensi dan efektifitas pertanaman serta memudahkan tindakan
kelanjutannya.
Posting Komentar